WhatsApp Sudah Bisa Menerima Panggilan Telepon Lain Meski Sedang Terima Panggilan

By Iveta Rahmalia, Senin, 16 Desember 2019 | 16:15 WIB
Aplikasi WhatsApp (Pixabay)

Bobo.id – Apakah teman-teman sering melakukan panggilan telepon (voice call) dari WhatsApp?

Biasanya, kita tidak bisa melakukan voice call ke orang yang juga sedang menerima voice call dari orang lain.

Pemanggil lalu hanya akan mendengar nada sibuk. Penerima pun tidak mendapat notifikasi ada panggilan masuk.

Keadaan ini akhirnya berubah setelah WhatsApp mendapat fitur baru bernama "Call Waiting" alias panggilan tunggu pekan ini.

Seperti namanya, Call Waiting memungkinkan pengguna untuk menolak atau menerima panggilan WhatsApp yang masuk ketika mereka sedang melakukan panggilan WhatsApp dengan orang lain.

Baca Juga: Wah, Fitur Whatsapp Ini Bantu Melonggarkan Memori Smartphone