Menurut pihak App Annie, selama 10 tahun terakhir, aplikasi media sosial dan hiburan jadi aplikasi yang banyak digunakan.
Yuk, kita lihat daftar aplikasi populer selama 10 tahun terakhir!
Baca Juga: Pernah Coba Mainkan 4 Game Hp Jadul Ini? Game Ini Dulu Populer!
Kategori Game
Mungkin teman-teman banyak yang mengira kalau game paling populer adalah Mobie Legends atau PUBG Mobile .
Tapi, ternyata game yang paling banyak diunduh selama 10 tahun terakhir ini adalah Subway Surfers, teman-teman.
Kemudian, game yang paling sering dimainkan selama 10 tahun terakhir adalah Clash of Clans. Apa kamu pernah memainkannya?
Daftar game yang paling sering diunduh adalah; Subway Surfers, Candy Crush Saga, Temple Run 2, My Talking Tom, Clash of Clans, Pou, Hill Climb Racing, Minion Rush, Fruit Ninja, dan 8 Ball Pool.
Kemudian, daftar game yang paling sering dimainkan adalah; Clash of Clans, Monster Strike, Candy Crush Saga, Puzzle & Dragons, Fate/Grand Order, Honour of Kings, Fantasy Westward Journey, Pokemon GO, Game of War – Fire Age, dan Clash Royale.