2) Makanan
Burung bisa makan bermacam-macam makanan mulai dari biji-bijian, buah, serangga, atau ikan.
Ini karena mereka memiliki bentuk paruh yang beraneka macam.
3) Kemampuan Terbang
Karena tubuhnya kecil, dinosaurus yang bersayap pun juga jadi bisa terbang.
Terbang membutuhkan energi yang lebih sedikit dibandingkan berjalan atau berlari saat menempuh jarak yang jauh.
Karenanya, saat ada musibah di suatu tempat, mereka bisa lebih mudah melarikan diri ke tempat aman dan menemukan sumber makanan yang baru.
Setelah jutaan tahun berlalu, bukti kemampuan adaptasi burung di masa sekarang juga masih ada, lo. Buktinya, ada lebih dari 11.000 spesies burung yang berbeda-beda dan tersebar di seluruh dunia, dengan kondisi lingkungan yang berbeda-beda.
Ada burung yang tinggal di puncak gunung, hutan, antartika yang dingin, gurun, bahkan ada yang punya kemampuan berenang!
Wah, jadi lain kali kamu melihat burung, sebenarnya kamu sedang melihat bukti keturunan dinosaurus yang hebat beradaptasi!
Itulah rahasia burung yang merupakan keturunan dinosaurus. Tentunya masih banyak sekali rahasia di alam yang bisa kamu ketahui dengan membaca, nih. Yuk, perbanyak membaca lagi! #AkuBacaAkuTahu
Baca Juga: Terlihat Mirip, Ini Perbedaan Burung Emu dan Burung Unta, Jangan Tertukar, ya!
Yuk, lihat video ini juga!