Terdapat Rumbai di Ujung Ekor Singa, Ketahui Fungsi Rumbai Itu, yuk!

By Tyas Wening, Jumat, 10 Januari 2020 | 14:30 WIB
Terdapat rumbai di ujung ekor singa (Pixabay)

Meski singa jantan dan betina sama-sama memiliki rumbai di ujung ekornya, tapi mereka akan menggunakannya dengan cara yang berbeda.

Rumbai akan digunakan untuk mengekspresikan diri mereka, singa jantan biasanya akan menaikkan ekor dan rumbainya saat berkelahi dan menggoyangkannya secara vertikal ketika ada ancaman.

Sedangkan singa betina akan mengibaskan rumbai mereka ketika berada atau berjalan dengan anak-anak singa.

Baca Juga: Gemas! Cheetah di Kebun Binatang San Diego Hidup dengan Ditemani Anjing

Induk singa akan menegakkan ekor dan rumbainya sampai ke terlihat ke atas rerumputan.

Tujuannya adalah agar anak-anak singa tidak kehilangan jejak induknya dan tetap mengikuti induknya dari belakang.

Rumbai ekor singa juga berguna sebagai alat komunikasi para singa saat sedang berburu, yang akan digoyangkan ketika mereka menemukan hewan buruan.

 

Yuk, tonton video ini juga!