Bobo.id - Permen yang manis disukai banyak orang, terutama anak-anak.
Ada berbagai jenis permen yang bisa kalian nikmati, mulai dari permen yang empuk, permen keras, hingga permen karet yang tidak bisa habis.
Jika teman-teman adalah penyuka permen, pasti tahu, nih, kalau permen karet punya tekstur yang berbeda dengan permen lainnya setelah dikunyah.
Permen karet awalnya bertekstur cukup keras dengan rasa yang manis, tapi setelah dikunyah, lama-kelamaan tekstur permen akan menjadi lentur dan rasa manisnya hilang.
Baca Juga: Ada yang Tidak Bisa Habis, Inilah Permen Unik yang Ada di Dalam Film
Karena punya tekstur yang berbeda, bahan utama pembuat permen karet pun berbeda dengan permen lain.
Bahan apa yang digunakan untuk membuat permen karet, sehingga bisa membuatnya bertekstur lentur, bahkan bisa ditiup, ya?