Bobo.id – Apa teman-teman pernah melihat tikus masuk ke dalam rumah?
Hati-hati, tikus memang suka berkeliaran masuk ke dalam rumah manusia, nih.
Padahal, tikus adalah hewan yang suka berada di tempat kotor, sehingga ia bisa membawa banyak penyakit.
Nah, supaya rumah kita aman dari penyakit yang bisa dibawa oleh tikus, kita harus mengusirnya dari dalam rumah.
Selain menggunakan pengusir hama seperti lem tikus atau perangkap tikus, kita juga bisa mengusir tikus menggunakan bahan alami yang ada di rumah, kok.
Tikus suka melacak jejaknya dari bebauan yang ditinggalkannya pada jalur mereka masuk rumah. Jadi, kita bisa meletakkan beberapa bahan alami pada jalur ini.
Yuk, cari tahu cara membasmi tikus dengan bahan alami yang ada di rumah!
Baca Juga: Bebek-Bebek Ini Bekerja Menjadi Pembasmi Hama di Kebun Anggur
Mengusir Tikus dengan Bawang Putih
Bawang putih adalah salah satu bahan yang dikenal ampuh mengusir tikus.
Caranya, potong bawang putih menjadi beberapa bagian tipis. Kemudian bungkus dengan kain kasa.
Bungkusan kain berisi potongan bawang putih ini bisa diletakkan di tempat yang biasa dilalui oleh tikus.
Mengusir Tikus dengan Bubuk Kopi
Bubuk kopi memiliki aroma yang tajam, teman-teman. Tikus yang memiliki indra penciuman yang lebih peka dari kita, sehingga aroma kopi ini menyengat untuknya.
Kita bisa menaburkan bubuk kopi di jalur yang dilalui tikus saat masuk ke rumah kita. Ini juga bisa membuat tikus kesulitan melacak bebauan yang ditinggalkannya.
Mengusir Tikus dengan Merica
Di dapur, biasanya tersedia merica atau lada untuk bumbu masakan, bukan?
Merica atau lada bubuk juga bisa digunakan untuk mengusir tikus.
Baca Juga: Mengalami Masalah Kulit Kering? Yuk, Atasi dengan 5 Bahan Alami Ini!
Tikus yang memiliki indra penciuman lebih tajam dari manusia akan mencium aroma dan sensasi pedas dari merica atau lada. Sehingga ia terganggu.
Kita bisa menaburkan merica atau lada bubuk di sudut-sudut rumah yang sering dihampiri tikus, atau di celah tempat tikus masuk ke rumah.
Mengusir Tikus dengan Cangkang Telur
Jika kamu memasak telur di rumah, cangkangnya bisa dimanfaatkan juga, lo!
Salah satu manfaat cangkang telur adalah bahan pengusir tikus, teman-teman.
Cangkang telur mengandung kalsium yang bisa membasmi tikus dan kecoak.
Caranya, bersihkan cangkang telur dan setelah dikeringkan hancurkan cangkang telur sampai menjadi bubuk.
Bubuk cangkang telur ini bisa ditaburkan di sekitar tempat yang dilintasi oleh tikus.
Mengusir Tikus dengan Buah Mengkudu
Apa teman-teman pernah mencoba buah mengkudu?
Buah mengkudu memiliki aroma yang menyengat dan kurang sedap.
Nah, kita bisa juga memotong buah ini dan meletakkan potongan buah di tempat yang dilewati tikus.
Baca Juga: Plastik Bening Berisi Air Dapat Mengusir Lalat, Kok, Bisa, ya?
Mengusir Tikus dengan Cengkeh
Meski aroma cengkeh disukai manusia, ternyata tikus tidak suka aroma cengkeh.
Kita hanya perlu mengeringkan cengkeh, kemudian membungkusnya dalam kain kasa.
Nah, bungkusan kain kasa berisi cengkeh ini kemudian diletakkan di sudut-sudut yang biasa dilewati atau dituju oleh tikus.
Mengusir Tikus dengan Cabai Rawit
Salah satu bumbu masakan yang aromanya bisa menganggu tikus adalah cabai rawit.
Cabai rawit yang diulek atau diblender mengeluarkan aroma pedas yang menganggu bagi tikus.
Kita bisa meletakkan cabai rawit ulek atau cabai yang diblender pada wadah kemudian meletakkannya di tempat persembunyian tikus.
Nah, di antara tujuh bahan di atas, apakah ada yang tersedia di rumahmu? Coba saja gunakan salah satunya untuk mengusir tikus dari rumahmu!
Baca Juga: Banyak Laron di Musim Hujan, Ini Cara Mengusir Laron dari Dalam Rumah
Lihat video ini juga, yuk!