Bobo.id - Di Indonesia, kita tidak dibolehkan membawa hewan jenis apapun ke dalam kendaraan umum, baik itu kereta maupun bus.
Namun di beberapa negara, seperti Amerika Serikat dan negara-negara Eropa, hewan boleh naik kendaraan umum dengan beberapa syarat.
Misalnya saja di Amerika Serikat, anjing dan kucing diperbolehkan naik kereta jika hewan ini dibawa menggunakan tas oleh pemiliknya.
Nah, berbeda dengan seekor anjing betina yang naik bus umum di Seattle, Amerika Serikat, nih, teman-teman.
Kalau biasanya hewan akan naik kendaraan umum dengan pemiliknya, anjing bernama Eclipse ini justru naik bus sendirian!
Wah, bagaimana kisahnya hingga Eclipse bisa naik bus sendirian tanpa pemiliknya, ya?
Setiap Hari, Eclipse Naik Bus Sendirian ke Taman Anjing
Bagi penduduk di Amerika Serikat, melihat hewan yang naik kendaraan umum bersama pemiliknya adalah hal biasa.
Namun penduduk kota Seattle, Amerika Serikat, mereka justru terbiasa melihat seekor anjing betina berwarna hitam yang menumpang bus sendirian tanpa pemiliknya.