Setelah Lebih dari 50 Tahun, Felicette Kucing Pertama yang ke Ruang Angkasa Punya Monumen Peringatan

By Tyas Wening, Jumat, 7 Februari 2020 | 11:00 WIB
Felicette, kucing pertama di ruang angkasa (Deefaze)

Felicette, Kucing Liar yang Ditugaskan ke Ruang Angkasa

Tahun 1963, para ilmuwan mengirimkan kucing pertama ke ruang angkasa, yaitu sekitar 160 kilometer di atas permukaan Bumi.

Misi ini dilakukan oleh CERMA, yaitu badan antariksa milik Perancis.

Felicette adalah kucing liar di Perancis yang dipilih oleh para ilmuwan untuk melakukan misi percobaan untuk pergi ke ruang angkasa.

Setelah diambil dari jalanan kota Perancis, Felicette kemudian menjalani program pelatihan yang intensif.

Baca Juga: Berapa Umur Kucing Peliharaanmu? Ini Dia Cara Menghitung Umur Kucing yang Tepat!

Program pelatihan ini terdiri dari menghabiskan waktu di ruangan kompresi atau minim udara, tempat sempit, dan tempat yang berputar dengan cepat.

Setelah melalui program pelatihan, Felicette kemudian dikirimkan ke ruang angkasa dan berada di pesawat yang membawanya selama 15 menit.

Dalam Percobaan Ini, Felicette Kembali ke Bumi dengan Selamat

Percobaan ini dilakukan untuk meneliti efek apakah yang terjadi pada mamalia berukuran sedang yang dikirim ke tempat dengan gravitasi yang rendah.

Hasilnya, Felicette bisa kembali ke Bumi dengan selamat, nih, teman-teman.

Baca Juga: Berambut Tapi Bukan Rambutan dan Mirip Markisa, Pernah Coba Buah Rambusa?

Bahkan Felicette menjadi kucing pertama yang berhasil kembali ke Bumi setelah perjalanan ke ruang angkasa dengan selamat.

Sayangnya, dua bulan kemudian Felicette mati saat para ilmuwan mencoba mengeluarkan elektroda yang ada di otak Felicette, untuk mempelajari efek perjalanan ruang angkasa pada saraf kucing berwarna hitam putih ini.