Hewan Terbesar di Dunia Bukanlah Pemilik Otak Terbesar, Ini Fakta Seru Otak

By Avisena Ashari, Senin, 10 Februari 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi otak (Majalah Bobo)

Bobo.id – Otak manusia melakukan banyak sekali pekerjaan.

Otak merupakan pusat koordinasi yang mengatur semua hal di tubuh kita, teman-teman, bahkan saat kita tidur.

Bagian-bagian otak bergantian bekerja sesuai dengan tanggung jawabnya masing-masing.

Apa teman-teman tahu berapa beratnya otak manusia? Lalu, apa saja isi otak manusia, ya?

Ternyata ada banyak fakta menarik tentang otak manusia dan otak hewan, lo. Salah satunya adalah hewan terbesar di dunia bukanlah pemilik otak terbesar di dunia, teman-teman.

Yuk, kita cari tahu fakta-fakta menarik tentang otak!

Baca Juga: Tidak Selalu Mengantuk, Ternyata Menguap juga Untuk Mendinginkan Otak

Berat Otak Manusia

Adik bayi yang baru lahir rata-rata memiliki otak seberat 400 gram, teman-teman.

Seiring pertumbuhan dan perkembangan otak manusia, begitu pula dengan ukuran otaknya.

Otak manusia saat remaja akan mencapai 1,4 – 1,5 kilogram, teman-teman.

Nah, kemudian, meskipun otak kita terus berkembang sampai dewasa, ukuran otak tidak ikut bertumbuh, sehingga berat otak manusia dewasa juga sekitar 1,4 – 1,5 kilogram.

Apa Saja yang Ada di Dalam Otak Manusia?

Kira-kira apa saja yang ada di dalam otak manusia, ya? Ternyata sebagian besar otak kita berisi air, teman-teman.