Selain Musang Madu, 5 Hewan Ini Juga Tidak Takut Melawan Ular Berbisa!

By Avisena Ashari, Selasa, 18 Februari 2020 | 20:30 WIB
Meski wajahnya imut, landak di alam liar juga bisa melawan ular (Pixabay)

Burung Sekretaris

Burung sekretaris (Pixabay)

Burung yang punya bulu mata lentik ini rupanya juga memangsa ular, lo.

Burung sekretaris merupakan kelompok burung pemangsa, sehingga ia memangsa mamalia kecil, reptil, burung kecil, serangga, hingga ular.

Bahkan, burung sekretaris dikenal lihai menangkap ular, bahkan meskipun ular itu berbisa.

Biasanya, burung sekretaris mengejar mangsanya kemudian menyerang dengan paruhnya atau menginjak mangsanya.

Burung ini berlari sambil melebarkan sayapnya, sehingga jika ular menggigitnya, ular itu hanya menggigit bulu burung sekretaris dan ia tidak terluka.

Baca Juga: Punya Bulu Mata Lentik, Cari Tahu Tentang Burung Sekretaris, yuk!