Pameran Buku Big Bad Wolf Hadir Lagi di Jakarta, Tertarik Berkunjung?

By Cirana Merisa, Kamis, 27 Februari 2020 | 15:00 WIB
Big Bad Wolf Jakarta 2019. (Bobo.id/Inggar Rivaldi)

Meningkatkan Minat Baca Masyarakat Indonesia

Presiden Direktur PT Jaya Ritel Indonesia, Ibu Uli Silalahi mengatakan bahwa pameran buku ini diharapkan bisa mengajak masyarakat untuk menjadikan buku sebagai sebuah kebiasaan.

Melalui BBW ini, banyak orang bisa memiliki pilihan bacaan yang menarik dan berkualitas dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga: Tips Memilih Buku untuk Mendongeng, dari Buku Bergambar Hingga Berisi Pesan Moral #MendongenguntukCerdas

O iya, pameran buku ini tidak hanya diadakan di Jakarta saja, lo. Tahun ini, BBW akan diselenggarakan di lima kota besar.

Selain Jakarta, empat kota lainnya adalah Surabaya, Medan, Bandung, dan Yogyakarta.

Dengan begitu, harapannya semua masyarakat Indonesia memiliki kesempatan untuk membaca buku-buku yang berkualitas baik.

Lihat video ini juga, yuk!