Bobo.id - Teman-teman pasti tahu kalau otak adalah organ paling penting dalam tubuh kita.
Otak adalah pusat dari segala aktivitas yang berjalan di dalam tubuh kita setiap harinya. Jantung bisa berdetak karena perintah otak. Begitu juga dengan organ tubuh yang lain.
Tidak hanya itu, otak juga memungkinkan kita untuk berpikir dan menyimpan ingatan tentang berbagai hal.
Otak yang bersifat plastisitas mempunyai kemampuan untuk berubah dan beradaptasi dengan kebutuhan.
Tidak hanya itu, otak juga masih memiliki kemampuan lainnya yang tidak kalah menakjubkan. Dilansir dari laman hellosehat, berikut 4 kemampuan otak yang kita miliki.
Yuk, cari tahu!
Baca Juga: Benarkah Otak Kiri dan Kanan Manusia Punya Kemampuan yang Berbeda?
1. Saat Menyembuhkan Luka
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Ohio University membuktikan bahwa otak mampu menyembuhkan luka.
Pada saat kita terluka, pikiran yang positif mampu menyembuhkan luka tersebut lebih cepat dibandingkan dengan emosi negatif.
Sebab, emosi yang negatif membuat tubuh kita melepaskan hormon-hormon stres seperti kortisol dan adrenalin.
Hormon ini dapat menghambat sinyal protein yang dilepaskan oleh tubuh untuk menyembuhkan luka tadi.
Inilah yang membuat proses penyembuhan luka menjadi berjalan lebih lambat.