Tak Hanya Menghibur, Baca Dongeng Fabel Juga Bisa Membawa 5 Manfaat Ini #MendongenguntukCerdas

By Cirana Merisa, Minggu, 24 Mei 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi membaca buku bersama (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Dongeng fabel dengan tokoh hewan menjadi favorit banyak orang karena jalan ceritanya yang menarik.

Dari banyak jenis dongeng, fabel adalah dongeng yang sering dipilih untuk menjadi dongeng sebelum tidur.

Namun, tahukah teman-teman? Membaca fabel tidak hanya sebagai hiburan, tapi juga bisa membawa banyak manfaat, lo.

Baca Juga: Sebelum Mulai Mendongeng, Ketahui Dulu Jenis-Jenis Dongeng, yuk! #MendongenguntukCerdas

1. Berisi Pesan Moral

Setiap dongeng memiliki pesan moral di dalamnya, termasuk juga dongeng fabel. Pesan moral ini bisa bermacam-macam.

Misalnya kita tidak boleh jadi orang yang sombong, atau kita harus membalas budi orang yang sudah berbuat baik kepada kita.

Pesan-pesan moral di dalam dongeng fabel biasanya mudah diingat sehingga bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.