Bobo.id - Hewan-hewan butuh tidur untuk memulihkan tenaga mereka, begitu juga dengan siput.
Namun, ternyata siput punya jam tidur yang cukup panjang. Yup, bukan hanya beruang yang bisa tidur panjang atau hibernasi.
Simak penjelasannya lebih lengkap, yuk!
Berbeda dengan Hewan Kebanyakan
Teman-teman pernah dengar tentang ritme sirkadian? Ritme sirkadian adalah pola yang mengatur waktu tidur dan waktu bangun kita selama 24 jam.
Ritme ini yang membuat tubuh kita mengantuk saat malam dan segar saat siang hari.
Ritme ini bisa ditemukan pada pola hidup manusia dan hewan. Uniknya, sebuah penelitian pada tahun 2011 menemukan pola ini tidak berlaku pada siput.
Baca Juga: Masa Hibernasi Beruang di Berbagai Negara Jadi Lebih Singkat, Apa Sebabnya?