Sulit Memotret Hewan Peliharaan yang Berpose Lucu? Tenang dan Berikan Camilan, Ikuti Tips Lainnya Ini

By Tyas Wening, Kamis, 9 April 2020 | 10:15 WIB
Kucing sedang tidur (pixabay/Ray01)

1. Lihat Berbagai Hal Melalui Sudut Pandang Hewan Peliharaan

Hewan peliharaan tentu memiliki ukuran tubuh yang lebih kecil dari kita, seperti kucing.

Untuk mendapatkan foto yang menarik dan bagus, sebaiknya kita mengambil foto dengan level atau tingkat yang sejajar dengan mereka.

Misalnya, mengambil foto dari samping atau depan wajahnya saat mereka sedang duduk di lantai atau berbaring di kasur.

Dengan melakukan hal ini, maka kita bisa mendapatkan berbagai detail menarik, seperti ekspresi hewan.

Mengambil foto hewan peliharaan dari atas memang bisa, namun kita akan melewatkan bagian yang menarik, seperti ekspresi wajah.

Baca Juga: Mengapa Ikan di Laut Bisa Minum Air Asin Sementara Manusia Tidak Bisa Meminumnya?

2. Amati, Lalu Potret dengan Cepat

Kucing atau anjing peliharaan teman-teman mungkin punya kebiasaan unik dan ingin kita abadikan dalam bentuk foto.

Wah, hal ini harus dilakukan dengan cepat, agar kita tidak kehilangan momennya.

Untuk itu, saat hewan peliharaan sedang berada dalam pose yang menarik, amati sebentar, lalu potret dengan cepat namun tepat.

Baca Juga: 4 Kebiasaan Lalat yang Mirip dengan Manusia, Salah Satunya Tidur Siang

3. Bergerak dengan Tenang

Beberapa hewan peliharaan sangat sensitif pada suara dan gerakan, sehingga mudah bereaksi pada gerakan maupun suara sekecil apapun.

Inilah sebabnya, ketika kita ingin memotret hewan peliharaan dalam pose yang menarik, maka teman-teman harus tetap tenang dan bergerak dengan perlahan.

Selain itu, buat hewan merasa nyaman dan tidak merasa terancam dengan kehadiran kita yang ingin memotretnya.

Cara yang bisa dilakukan adalah mencoba berbaring di sampingnya jika ia sedang berada di lantai maupun di kasur.