Bobo.id – Teman-teman tentu sudah pernah mendengar nama Didi Kempot, bukan?
Didi Kempot merupakan salah satu maestro musik Indonesia, terutama di bidang musik campursari.
Kemarin, Didi Kempot menyelenggarakan konser musik dari rumah untuk menghibur masyarakat Indonesia, sekaligus mengajak berdonasi untuk orang-orang yang terkena dampak wabah COVID-19 di Indonesia.
Nah, salah satu penampil spesial yang menemani Didi Kempot di konsernya itu adalah seorang anak bernama Arda.
Apa teman-teman tahu? Didi Kempot bahkan mengajak Arda menyanyikan salah satu lagu beliau di dapur rekaman, lo!
Arda Menyanyi Lagu Campursari Bersama Didi Kempot
Apakah teman-teman pernah mendengar lagu campursari berjudul Tatu?
Tatu merupakan kata dalam bahasa Jawa yang berarti “luka”, teman-teman. Lagu Tatu merupakan salah satu karya Didi Kempot.
Nah, di awal tahun 2020 lalu, Didi Kempot merilis sebuah video di kanal Youtube beliau, di mana Arda menyanyikan lagu itu.
Wah, suaranya merdu sekali, lo!
Baca Juga: Ternyata Kita Bisa, lo, Bernyanyi dengan Bahasa Isyarat! Bagaimana Caranya, ya?
Arda memiliki keterbatasan penglihatan, teman-teman. Meski begitu, Arda tetap percaya diri dan mengembangkan bakatnya di bidang menyanyi lagu campursari.
Buktinya, meski masih anak-anak, Arda bisa beduet bersama maestro musik campursari, yaitu Didi Kempot dan menyanyikan lagu karya beliau.
Bahkan, selain bernyanyi, Arda juga bisa bermain alat musik, lo! Arda mahir memainkan alat musik ketipung dan keyboard, teman-teman.
Awal Pertemuan Arda dengan Didi Kempot
Arda dan orangtua, serta adik-adiknya tinggal di Klaten, Jawa Tengah.
Awal perkenalan Arda sampai akhirnya bisa menyanyi bersama Didi Kempot adalah saat ia dan orang tuanya mendatangi sebuah acara hajatan di Klaten.
Dalam hajatan itu, Didi Kempot diundang untuk bernyanyi.
Saat itu Arda ingin bernyanyi juga, lalu orang tua Arda meminta izin pada Didi Kempot apakah boleh Arda ikut menyumbang lagu.
Setelah dipersilakan, Arda pun menyanyi dan Didi Kempot kagum karena suara Arda yang merdu menyanyikan lagu campursari, teman-teman.
Baca Juga: Keren, Maria Sinaga Asal Bekasi Menjuarai Kompetisi Menyanyi Internasional di Swedia!
Akhirnya, Didi Kempot mengajak Arda melakukan rekaman lagu “Tatu” yang Bobo ceritakan di atas, teman-teman.
Bahkan, saat ini video lagu Tatu sudah ditonton lebih dari 20 juta kali, lo! Keren, ya!
O iya, Didi Kempot membimbing Arda menyanyi karena dulu beliau sering ditolong oleh orang lain di masa sulit, sehingga kali ini beliau membagi kebaikannya pada orang lain juga.
Wah, sikap yang harus kita teladani juga, nih, teman-teman!
Baca Juga: Perjalanan Lyodra Sebelum Indonesian Idol, Pernah Masuk Majalah Bobo Waktu Berumur 12 Tahun!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!