Maksudnya, kita bisa melihat warna matahari yang dibiaskan melalui prisma.
Hasilnya adalah warna-warna pelangi seperti merah, oranye, kuning, hijau, biru, hingga ungu yang memiliki panjang gelombang berbeda.
Warna-warna pelangi itu menunjukkan ketika seluruh warna dijadikan satu akan menjadi putih.
Matahari Terlihat Berwarna Oranye
Lalu, mengapa mata kita mengangkap warna matahari menjadi kuning, oranye, atau kemerahan?
Penyebabnya adalah karena atmosfer bumi. Atmosfer bumi ini menghamburkan cahaya di wilayah panjang gelombang pendek seperti biru, nila, dan ungu.
Warna-warna itu menjadi mudah tersebar di langit dan kemudian membuat warna langit menjadi biru.
Selain itu, kita tahu ada warna dengan panjang gelombang panjang seperti merah, oranye, dan kuning.
Baca Juga: Berjemur Merupakan Kebiasaan yang Baik, Inilah 5 Akibatnya Jika Kekurangan Sinar Matahari!