Perut Panas Setelah Makan Pedas? 2 Minuman Ini Bisa Bantu Meredakannya!

By Sarah Nafisah, Kamis, 16 April 2020 | 19:17 WIB
Perut panas setelah makan pedas (freepik/brgfx)

Bobo.id - Makanan pedas punya daya tarik tersendiri bagi para pencintanya. Apakah kamu salah satu pencinta pedas?

Kalau iya, mungkin mengonsumsi makanan pedas menjadi hal yang biasa. Namun, mengonsumsi makanan pedas juga tidak boleh terlalu sering, ya.

Kenapa begitu? Karena makanan pedas bisa menyebabkan masalah pencernaan, seperti mulas dan diare.

Selain itu, terkadang setelah mengonsumsi makanan pedas perut kita terasa panas. Pernah merasakannya juga?

Kira-kira apa yang menyebabkan perut kita terasa panas setelah makan pedas, ya?

Baca Juga: Makanan Pedas dan Makanan Manis, Lebih Bahaya yang Mana, ya?

Perut Kita Panas Setelah Makan Pedas

Makanan pedas biasanya meningkatkan suhu tubuh. Sensasi ini disebabkan oleh zat capsaicin yang terkandung dalam cabai.

Saat capsaicin bersentuhan dengan lapisan lambung, saraf yang ada di bagian itu langsung mengirimkan sinyal rasa sakit dan panas.

Namun, tidak semua orang mengalami kondisi ini. Beberapa orang mungkin bisa makan pedas dengan nyaman tanpa mengalami perut panas, mulas, atau kram perut.

Nah, jika teman-teman termasuk orang yang mudah perutnya terasa panas akibat makan pedas, kita bisa atasi dengan dua minuman ini.

Apa saja, ya? Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Jaring Pembungkus Buah Sering Dibuang, Ternyata Ada Berbagai Fungsi Lainnya! Pernah Coba?