Saat Berbunga Terlihat Seperti Bersalju, Inilah Pohon Nasi-Nasi yang Unik, Pernah Tahu?

By Avisena Ashari, Senin, 20 April 2020 | 19:30 WIB
Pohon buah nasi-nasi terlihat seperti bersalju saat sedang berbunga (Dinesh Valke (CC BY SA 2.0)/Wikimedia Commons)

 

Bobo.id – Pernahkah teman-teman mendengar tentang buah nasi-nasi?

Buah ini namanya unik, ya? Apakah disebut nasi-nasi karena bentuknya mirip nasi?

Bobo jadi penasaran, nih, kira-kira buah nasi-nasi rasanya sama seperti nasi atau tidak, ya?

Ayo, kita cari tahu tentang buah nasi-nasi ini!

Nama Buah Nasi-Nasi

Ilmuwan biasanya menyebut buah nasi-nasi dengan nama ilmiahnya, yaitu Syzygium zeylanicum.

Buah nasi-nasi merupakan keluarga tumbuhan Myrtaceae.

Mungkin teman-teman lebih sering melihat keluarga tumbuhan Myrtaceae yang lainnya, nih, yaitu jambu air!

Yap, sebenarnya buah nasi-nasi ini merupakan keluarga buah jambu. Karenanya, tumbuhan ini juga disebut jambu nasi.

Di pohonnya, buah nasi-nasi muncul di pucuk ranting secara bergerombol.

Bentuk buah nasi-nasi ini bulat berukuran kecil, garis tengahnya hanya sekitar 1 – 2 sentimeter.

Baca Juga: Buah Unik Khas Kalimantan Ini Rasanya seperti Mentega! Pernah Coba?