Cara Mengerjakan Soal Perkalian dan Pembagian Operasi Hitung Campuran Matematika

By Avisena Ashari, Kamis, 23 April 2020 | 09:52 WIB
Ilustrasi belajar matematika (Ode/Majalah Bobo)

Soal Perkalian dan Pembagian Operasi Hitung Bilangan Cacah

Pak Ridwan juga memberikan contoh soal yang bisa teman-teman kerjakan di rumah, nih.

Coba pahami contoh soal ini lebih dulu, ya

Ani Membeli 6 kotak kue yang berisi 6 kue tiap kotaknya.

Ani ingin memakan kue bersama 8 temannya.

Jika mereka memakan kue sama banyak, berapa kue yang dimakan masing-masing anak?

Cara penyelesaian:

Pahami soalnya dulu, yuk! Dalam setiap kotak kue yang dibeli Ani, ada 6 kue.

Karena Ani membeli 6 kotak kue, artinya 6 kotak dikali 6 kue.

Ani ingin memakan kue bersama 8 temannya, artinya jumlah anak-anak yang akan makan kue adalah 9 orang.

Untuk tahu berapa kue yang dimakan setiap anak, artinya 6x6:9 = 36:9

Jadi, ada berapa kue yang dimakan setiap anak, teman-teman? Yap, 36:9 hasilnya adalah 4, jadi setiap anak makan 4 kue.

Coba latihan lagi dengan soal berikut ini, yuk!

Baca Juga: SMART Competition 2020, Ajang Asah Kemampuan Matematika dan IPA untuk Siswa Sekolah Dasar