Pesan WhatsApp Sudah Terbaca Sebelum Kamu Buka? Hati-Hati, Bisa Jadi Pertanda Whatsapp Sedang Disadap!

By Sarah Nafisah, Kamis, 30 April 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi whatsApp (MaxPixel's )

 

Bobo.id - Kemajuan teknologi tidak hanya memberi dampak baik untuk kita, lo. Ada juga dampak buruk yang bisa saja dirasakan.

Salah satunya adalah maraknya kasus penipuan melalui aplikasi pengirim pesan, media sosial, dan masih banyak lagi.

Ada banyak pula kasus penyadapan yang dilakukan pada aplikasi pengirim pesan. Salah satu yang paling sering jadi sasaran adalah aplikasi WhatsApp.

Penyadapan ini bisa membahayakan, lo. Karena itu, kita cari tahu tanda-tanda WhatsApp kita sedang disadap, yuk!

Baca Juga: Wah, Panggilan Video WhatsApp Sudah Mulai Bisa Digunakan untuk 8 Orang, Kamu Sudah Mencobanya?

1. Pesan Terbaca Padahal Belum Pernah Dibuka

Apakah kamu pernah menerima notifikasi pesan baru, belum dibuka, tapi sudah hilang?

Kalau iya, kamu patut curiga karena itu bisa jadi ciri-ciri akun WhatsApp kita sedang disadap.

Sebaiknya mulai perhatikan kejadian itu apakah hanya terjadi sekali atau berulang kali.

Soalnya, bisa jadi pesan di akunmu dibaca oleh peretas yang diam-diam menyadap akun WhatsApp-mu, lo.

2. Ada Riwayat WhatsApp Web yang Tidak Dikenal

Kalau sesekali kita menggunakan WhatsApp Web pada web browser, akan ada riwayat akses yang muncul pada halaman WhatsApp Web.

Nah, untuk memantau riwayat itu, caranya mudah. Kamu bisa klik pada titik tiga di pojok kanan atas aplikasi, lalu pilih WhatsApp Web.

Coba periksa apakah di sana ada riwayat akses dari browser yang tidak dikenal. Atau kamu tidak pernah melakukannya, tapi di riwayat muncul.

Nah, bisa jadi peretas menyadap akunmu dengan menggunakan fitur tersebut.

Baca Juga: Inilah Maleo, Burung Cerdik dari Sulawesi! Simak Penjelasannya

3. WhatsApp Tiba-Tiba Log out

Ciri-ciri WhatsApp yang sedang disadap lainnya ialah jika tiba-tiba log out dari perangkat HP-mu atau keluar dengan sendirinya.

Itu berarti akun WhatsApp tersebut telah berpindah ke perangkat lain.

Biasanya hal itu terjadi saat kode One Time Password (OTP) diberikan kepada pihak lain.

Sebenarnya, satu akun WhatsApp hanya bisa dipakai pada satu perangkat saja.

Kalau ingin berpindah perangkat, harus menggunakan kode OTP dari nomor akun yang bersangkutan.

Jadi, penting untuk waspada dan jangan memberikan kode OTP kita kepada siapa pun, ya.

4. Ada Aplikasi Asing yang Terunduh

Cba sering-sering periksa perangkat HP-mu. Apakah ada aplikasi asing yang tiba-tiba terunduh di sana?

Kalau iya, kamu patut waspada dan curiga, karena bisa jadi itu aplikasi yang digunakan oleh peretas untuk menyadap percakapan di akun WhatsApp kita.

O iya, selain ada aplikasi asing, coba periksa juga apakah ada pesan asing yang terkirim dari akunmu.

Padahal kamu merasa tidak mengirimkannya. Jika ada kejadian seperti itu, bisa dipastikan kalau itu ciri-ciri akun WhatsApp tersebut telah disadap dan dikuasai orang lain.

(Penulis: Rahwiku Mahanani)

Baca Juga: 5 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, yuk, Tambahkan di Menu Buka Puasamu!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id