Banyak Orang yang Menikmati Kegiatan Memecahkan Gelembung Plasti Bubble Wrap
Tidak sedikit, nih, orang yang suka memecahkan gelembung pada plastik bubble wrap.
Biasanya, aktivitas ini dilakukan sembari melakukan aktivitas lain.
Meskipun memecahkan gelembung pada plastik pembungkus ini terlihat sebagai keguatan yang sepele dan sederhana, ternyata hal ini berhubungan dengan psikologis dan evolusi manusia, nih.
Bahkan beberapa penelitian mengatakan, memecahkan gelembung ini sama halnya seperti memainkan fidget spinner, atau menekan squishy.
Para peneliti menyebutkan, menekan dan memecahkan gelembung pada plastik bubble wrap mirip dengan kebutuhan untuk menenangkan diri yang gelisah.
Memecahkan Plastik Bubble Wrap Berhubungan dengan Kondisi Stres
Peneliti percaya, kegiatan memecahkan gelembung bubble wrap berhubungan dengan tindakan kegelisahan yang dialami oleh seseorang, bahkan dikaitkan dengan evolusi manusia.
Hal ini berkaitan dengan respons manusiawi pada tingkat stres yang dialami dan menyebar ke seluruh tubuh.
Saat seseorang sedang gugup, secara tidak sadar dirinya akan melakukan hal lain yang bisa mengalihkan pikirannya dari hal yang membuatnya gugup.
Apakah kamu pernah melihat seseorang mengetuk-ngetukkan jarinya ke meja, meremas tangan, atau menekan-nekan pena yang sedang dipegangnya?
Baca Juga: Sifat Gelombang Cahaya dan Penerapannya pada Hal-Hal di Sekitar Kita