Pernah Tahu Spesies Kucing Terkecil yang Langka? Ada Spesies Kucing Terkecil yang Baru Lahir di Suaka Margasatwa Inggris

By Avisena Ashari, Jumat, 8 Mei 2020 | 21:00 WIB
Spesies kucing terkecil di dunia, Prionailurus rubiginosus (The Porfell Wildlife Park and Sanctuary/IFL Science via Kompas.com)

Akhirnya, pada 2020, sepasang kucing itu melahirkan dua ekor bayi kucing P. rubiginosus.

Begitu kecilnya, saat lahir, bayi kucing P. rubiginosus berukuran tidak lebih besar dari bayi tikus, lo! Hihi…

Saat dewasa, kucing ini bisa tumbuh sepanjang 35 – 25 sentimeter.

Kemudian, kucing P. rubiginosus betina beratnya sekitar 1,4 kilogram dan yang jantan beratnya sekitar 1,7 kilogram.

Wah, lebih ringan dari kucing rumahan, nih.

Kucing Kecil yang Pandai Berburu

Kucing ini adalah kucing soliter, yang hidup sendiri saat sudah dewasa.

Di alam liar, mereka hanya ditemukan di India dan Sri Lanka. Habitatnya adalah di hutan tropis.    

Tapi, ada juga kucing yang masuk ke area pertanian warga di sana.

Meski ukurannya kecil, kucing P. rubiginosus dikenal sebagai kucing pemangsa di alam liar.

Ia bisa bergerak dengan cepat di antara semak-semak untuk menangkap mangsanya.

Baca Juga: Kucing Suka Mengendus Catnip dan Perilakunya jadi Aneh, Ternyata Ini Sebabnya