Ternyata Tidur Setelah Sahur Itu Boleh, kok
Setelah sahur selesai, waktu masih sangat pagi sampai kita harus bersiap-siap untuk berangkat sekolah, nih, teman-teman.
Nah, biasanya waktu ini akan dimanfaatkan untuk kembali tidur dan bangun saat akan bersiap-siap berangkat sekolah.
Banyak yang mengatakan kalau sebaiknya kita tidak tidur setelah sahur, karena perut masih terisi makanan.
Baca Juga: 3 Kebiasaan Makan yang Harus Dihindari saat Puasa Agar Tetap Sehat Selama Ramadan
Berdasarkan pernyataan dari dr Inge Permadi, MS, SpGK yang dikutip dari Kompas.com, ternyata tidur setelah makan sahur itu diperbolehkan, lo.
Beliau menyebutkan kalau metabolisme tubuh kita tidak akan terganggu jika kembali tidur setelah sahur.
Sebaiknya Beri Jarak Waktu Sebelum Kembali Tidur
Meskipun kita tidak dilarang untuk tidur lagi setelah sahur, ada hal penting yang harus kita perhatikan sebelum kembali tidur setelah sahur.
Hal yang harus diperhatikan kalau ingin kembali melanjutkan tidur setelah makan saat sahur adalah beri jeda waktu antara makan dengan waktu tidur.
Sebabnya adalah karena saat ada makanan yang masuk ke dalam tubuh, maka artinya tubuh kita menjadi aktif.
Baca Juga: Kurma Sampai Gorengan, 5 Makanan dan Minuman Ini Sering Jadi Takjil
Selain itu, makanan yang merupakan sumber energi juga akan menumpuk kalau tidak digunakan untuk beraktivitas.
Saat kita langsung tidur setelah makan, biasanya makanan belum benar-benar turun ke bagian perut bawah yang nantinya bisa menyebabkan rasa begah di perut, nih, teman-teman.
Itulah sebabnya setelah mengonsumsi makan sahur, sebaiknya kita memberikan jeda sekitar 30 menit sebelum kembali tidur.