Bobo.id - Pandemi Covid-19 yang terjadi secara global menyebabkan adanya berbagai perubahan pada aktivitas sehari-hari.
Salah satunya adalah setiap orang diwajibkan memakai masker saat bepergian keluar rumah dan saat bertemu dengan orang lain.
Penggunaan masker ini pun harus dilakukan oleh setiap orang, baik yang sehat maupun yang sedang sakit.
Hal ini merupakan anjuran dari Organisasi Kesehatan Dunia, yang sebelumnya menganjurkan bahwa penggunaan masker hanya diperlukan oleh mereka yang sedang sakit.
Baca Juga: Padahal Sedang Tidak Pilek, Kenapa Hidung Selalu Berair Ketika Menangis?
Anjuran untuk menggunakan masker pada setiap orang diberlakukan untuk menekan angka penularan virus corona di antara orang lain.
Sebuah penelitian terbaru membuktikan bahwa pemakaian masker memang sangat penting, nih, teman-teman.
Virus Penyebab Covid-19 Bisa Menyebar saat Sedang Berbicara
Penelitian yang dituliskan pada laporan Prosiding National Academy of Sciences atau PNAS, Amerika Serikat, menyatakan kalau berbicara atau melakukan percakapan dengan orang lain berpotensi menyebarkan virus penyebab Covid-19, teman-teman.