Contoh Pantun untuk Ucapan Lebaran, Ada Pantun Mohon Maaf, Selamat Idul Fitri, dan Pesan Menjaga Kesehatan

By Avisena Ashari, Sabtu, 23 Mei 2020 | 19:15 WIB
Ilustrasi ucapan Idulfitri (Designed by Freepik)

Designed by Freepik" data-credit="Designed by Freepik" data-watermark="0" />

Bobo.id – Siapa di antara teman-teman suka berpantun? Buat ucapan selamat Idulfitri menggunakan pantun, yuk!

Pantun yang merupakan puisi lama juga sering dijadikan ucapan lebaran, nih, teman-teman.

Kita bisa membuat beberapa pantun lebaran dari berbagai macam jenis pantun.

Misalnya, kita bisa membuat pantun lebaran dari pantun nasihat, pantun agama, pantun jenaka, dan yang lainnya.

Sebelum mencari tahu contoh pantun lebaran, kita cari tahu dulu ciri-ciri pantun, yuk!

Ciri-Ciri Pantun

Pantun terdiri dari empat baris. Baris pertama dan kedua berisi sampiran yang berupa tumpuan, sedangkan baris ketiga dan keempat adalah isi yang berupa hal yang sebenarnya ingin diungkapkan.

Ciri-ciri lain pantun adalah memiliki rima atau pengulangan bunyi.

Ada beberapa jenis rima yang digunakan dalam pantun, nih, teman-teman:

Rima a-a-a-a, artinya kata yang digunakan di akhir setiap baris pantun punya akhiran yang sama.

Rima a-a-b-b, artinya kata yang digunakan di akhir setiap baris pantun punya dua akhiran sampiran yang sama dan dua akhiran isi yang sama.

Ada juga yang akhiran pengulangan bunyinya berbeda, yaitu rima a-b-a-b dan rima a-b-b-a.

Keduanya mirip, namun struktur atau urutan pengulangannya berbeda.

Sekarang, cari tahu contoh pantun lebaran, yuk!

Baca Juga: Contoh Pantun Jenaka Anak dan Tips Membuat Pantun Jenaka Anak, Coba Buat, yuk!