Seperti di Negeri Dongeng, Ada Cerobong Peri di Cappadocia #MendongenguntukCerdas

By Avisena Ashari, Rabu, 27 Mei 2020 | 21:00 WIB
Cappadocia yang seperti negeri dongeng (Photo by Alev Takil on Unsplash)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah pernah mencengar tentang Cappadocia, bukan?

Cappadocia adalah wilayah yang terletak di Provinsi Nevsehir, Turki.

Tahukah kamu? Di sana suasanya seperti penggambaran negeri dongeng, lo.

Mungkin kamu pernah mendengar tentang wisata balon udara di Cappadocia, tapi ada ciri khas lain Cappadocia yang membuatnya seperti negeri dongeng, nih, yaitu cerobong peri.

Wah, apa itu cerobong peri, ya?

Cerobong Peri di Cappadocia

Kota Cappadocia dibentuk lebih dari 3.000 tahun yang lalu oleh Bangsa Het dari Kerajaan Hittites.

Struktur kotanya yang unik membuat Cappadocia menjadi salah satu tempat wisata favorit di dunia.

Bentuk kotanya terlihat seperti sarang semut atau disebut juga cerobong peri.

Penduduk Cappadocia menyebut cerobong peri ini dengan nama "hoodoo", teman-teman.

Cerobong peri ini sebenarnya adalah gua-gua tempat berlindung. Di sekitarnya terdapat desa-desa tempat tinggal penduduknya pada saat itu.

Baca Juga: Dongeng Anak: Tukang Susu yang Pemurung #MendongenguntukCerdas