Sering Terlewatkan, Inilah 4 Bagian Tubuh paling Kotor, Pernah Membersihkannya?

By Sarah Nafisah, Kamis, 28 Mei 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi pusar. (Sean_Warren/iStockphoto)

 

Bobo.id - Berapa kali teman-teman mandi dalam sehari? Kita selalu dianjurkan untuk mandi dua kali sehari, yaitu saat pagi dan sore hari.

Hal itu tentunya untuk membersihkan tubuh kita dari kotoran, kuman, dan bakteri setelah melakukan berbagai aktivitas.

Meski merasa sudah bersih, ternyata ada bagian tubuh yang sering terlewatkan untuk dibersihkan secara rutin.

Hal inilah yang menjadikan bagian tubuh ini disebut sebagai bagian tubuh paling kotor.

Yuk, cari tahu bagian paling kotor di tubuh kita!

Baca Juga: Disengat Lebah Terasa Sakit, Ternyata Ada Bagian Tubuh yang Paling Sakit saat Disengat Lebah

1. Pusar

Percaya atau tidak, pusar adalah bagian paling kotor pada tubuh manusia, lo!

Coba ingat, kapan terakhir kali kamu membersihkan pusar? Kalaupun dibersihkan, biasanya pasti kita menemukan setumpuk kotoran di pusar, karena tidak rutin membersihkannya.

Ketika kita tidak membersihkan pusar, pusar bakalan jadi tempat paling nyaman untuk bakteri berkembang biak dan membuat bau tidak sedap.

Untuk membersihkan pusar, kita bisa menggunakan handuk kecil atau cotton bud dengan lembut.

Jangan lupa juga untuk mengeringkan bagian pusar sehabis mandi, karena kondisi yang lembap jadi tempat yang paling disukai bakteri.

Baca Juga: Mudah Stres Selama Pandemi? 4 Makanan Sehat Ini Bisa Bantu Meningkatkan Suasana Hatimu!