Hati-Hati dengan Madu Palsu, Inilah 5 Cara Mudah Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu!

By Sarah Nafisah, Sabtu, 30 Mei 2020 | 14:00 WIB
Ilustrasi madu (MaxPixel's contributors)

3. Menuangkan Madu ke Air Hangat

Masukkan madu ke dalam air hangat dan biarkan sebentar. Jika madu tidak langsung larut dan air tetap jernih sebelum diaduk, maka madu tersebut kemungkinan asli.

Sebaliknya, bila air keruh sebelum diaduk, bisa jadi madu itu adalah madu palsu.

4. Aroma

Cara membedakan madu asli dan palsu juga bisa dilakukan dengan mencium aromanya.

Madu asli pasti memiliki aroma khas bunga yang dijadikan bahan nektar, misalnya bunga rambutan, kapuk, kelengkeng, akasia, dan lain-lain, sedangkan madu palsu tidak beraroma.

5. Disiram air putih

Kita juga bisa menuangkan dua sendok makan madu di atas piring datar, kemudian siram dengan air putih dan goyangkan ke kanan dan kiri.

Madu asli akan membentuk seperti sarang lebah, sedangkan madu palsu akan menyebar bahkan bercampur dengan air.

Perlu diingat kalau ini hanya untuk menguji keaslian madu secara sederhana, ya. Kalau ingin lebih akurat harus kita uji di laboratorium.

Baca Juga: Jadwal Tayangan Belajar dari Rumah di TVRI, Sabtu 30 Mei 2020 Beserta Link Live Streaming

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com