Mata kucing yang terlihat bersinar ini sebenarnya disebabkan karena adanya permukaan khusus dan reflektif atau memantulkan cahaya yang ada di belakang retina mata kucing.
Permukaan yang bisa memantulkan cahaya ini disebut sebagai tapetum lucidum dan punya fungsi penting untuk hewan, yaitu membantunya untuk bisa melihat dengan lebih baik dalam gelap.
Cahaya yang ditangkap oleh mata seharusnya akan mengenai bagian fotoreseptor yang nantinya mengirimkan informasi ke otak untuk mengubah cahaya menjadi gambar.
Namun kadang cahaya yang ditangkap oleh mata tidak mengenai bagian fotoreseptor, sehingga tapetum lucidum akan memantulkan kembali cahaya tadi untuk diterjemahkan menjadi gambar.
Baca Juga: Disengat Lebah Terasa Sakit, Ternyata Ada Bagian Tubuh yang Paling Sakit saat Disengat Lebah
Warna Cahaya yang Dipantulkan dari Mata Setiap Hewan Akan Berbeda-beda
Selain kucing, ada beberapa hewan lainnya yang juga bisa memantulkan cahaya melalui lapisan tapetum lucidum di matanya. Seperti rusa, anjing, dan hewan nokturnal lain.
Uniknya, warna cahaya yang dipantulkan ini akan berbeda-beda pada mata setiap kucing, bahkan setiap hewan.
Warna cahaya yang berbeda ini disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk zat yang ada pada tapetum lucidum, yaitu seng.
Baca Juga: Burung Manyar Sering Membangun Sarang Unik, Ada Sarang yang Beratnya Capai 1 Ton!
Pada retina juga terdapat banyak pigmen yang akan mengubah warna cahaya yang dipantulkan oleh tapetum lucidum.
Usia kucing juga bisa memengaruhi warna cahaya yang dipantulkan dari mata kucing, sehingga kucing dengan jenis yang sama bisa saja memantulkan warna cahaya yang berbeda, karena usia kucing yang berbeda.