Gerhana Bulan Penumbra Akan Terjadi Tengah Malam Ini, Bisa Dilihat Tanpa Teleskop

By Iveta Rahmalia, Jumat, 5 Juni 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi gerhana bulan - Gerhana Bulan Penumbra akan terjadi tengah malam ini. (Piqsels)

Gerhana Bulan ada tiga jenis, yaitu Gerhana Bulan Total, Gerhana Bulan Sebagian, dan Gerhana Bulan Penumbra.

Gerhana Bulan Penumbra adalah peristiwa langit di saat Matahari, Bumi, dan Bulan berada dalam satu garis lurus.

Saat itu, Bulan masuk ke bayangan penumbra atau bayangan redup Bumi.

Fenomena ini berbeda dengan Gerhana Bulan Total di saat Bulan masuk ke bayangan umbra atau bayangan inti Bumi.

Gerhana Bulan hanya bisa terjadi saat Bulan berada dalam fase purnama.

Mirip Bulan Purnama

Sayangnya, kita mungkin akan merasa kesulitan untuk membedakan Bulan purnama dan Gerhana Bulan Penumbra.

Baca Juga: 3 Jenis Gerhana Bulan Ini Bisa Disaksikan dari Bumi, Apa Saja, ya?