Tadinya Manja dan Lincah tapi Tiba-Tiba Jadi Galak, Bisa Jadi Pertanda Kucingmu Sakit! Ini Ciri-Ciri Kucing Sakit

By Iveta Rahmalia, Minggu, 7 Juni 2020 | 17:00 WIB
Ciri-ciri kucing sakit. (Pikist)

Bobo.id – Kucing adalah makhluk hidup seperti kita. Kucing juga bisa sakit. 

Penyakit pada kucing juga bermacam-macam. Ada yang disebabkan oleh virus, bakteri, atau luka luar. Namun, biasanya yang banyak ditemui adalah demam.

Sayangnya, kucing tidak bisa bilang langsung kalau ia sedang sakit. Karena itu, kita lah yang harus mengenali ciri-ciri kucing yang sakit. 

Yuk, lihat ciri-cirinya dan perhatikan kucing kesayanganmu! 

 

1. Tidak Lincah Seperti Biasanya

Ini adalah ciri-ciri yang bisanya langsung terlihat. Kucing yang sehat biasanya lincah dan sering bermain. Kalau kucingmu tiba-tiba jadi pendiam, bisa jadi kucingmu sakit.

Ilustrasi kucing (Photo by Kari Shea on Unsplash)

Baca Juga: Kucing Punya Pupil dengan Garis Vertikal di Tengahnya, Ketahui Berbagai Keunikan Mata Kucing, yuk!