Inilah 5 Misteri Bawah Laut yang Masih Jadi Perdebatan dan Belum Terpecahkan, Pernah Dengar?

By Sarah Nafisah, Minggu, 7 Juni 2020 | 16:06 WIB
Misteri bawah laut (freepik/tirachard)

Bobo.id - Siapa yang suka berlibur ke pantai untuk menikmati suasana laut?

Ada banyak kegiatan seru yang bisa kita lakukan saat berkunjung ke pantai. Misalnya, membuat istana pasir dan bermain air di tepi laut.

Ada juga aktivitas olahraga air yang bisa kita lakukan, seperti ski air, snorkeling, atau diving (menyelam ke dasar laut).

Di balik seru dan indahnya lautan, di dalamnya ternyata menyimpan banyak misteri, lo.

Berikut ini adalah lima misteri bawah laut yang masih jadi perdebatan dan belum terpecahkan. Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Atlantis, Kota yang Tenggelam dan Hilang ke Laut dalam Waktu Satu Malam #MendongenguntukCerdas

1. Atlantis Jepang

Di Jepang, ketika para penyelam mencari hiu martil, mereka menemukan sesuatu yang lain.

Di dalam laut ditemukan sebuah monumen atau bangunan kuno di bawah air.

Sejak penemuannya, para ilmuwan telah berdebat tentang penciptaannya, beberapa mengatakan bangunan itu ada secara alami, sementara lainnya berpikir dibuat oleh manusia.

Mereka yang mengatakan bangunan itu buatan manusia mengklaim situs itu berusia lebih dari 9.000 tahun dan terendam di bawah air karena aktivitas tektonik.

Baca Juga: Jadwal Tayangan Belajar dari Rumah di TVRI, Minggu 7 Juni 2020 Beserta Link Live Streaming