Gua Ellora, Kompleks Gua Indah yang Terletak di Pinggir Tebing

By Eva Jessica, Minggu, 14 Juni 2020 | 13:00 WIB
Kuil Kailasha di Kompleks Gua Ellora (Soumendra Kumar Sahoo)

 

Selain menjadi rumah ibadah bagi tiga kepercayaan di India, Kompleks Gua Ellora juga menjadi karya seni India Kuno. Seperti apakah kompleks gua ini? Yuk, kita cari tahu!

Lebih dari 100 Gua

Kompleks Gua Ellora terletak di Dataran Tinggi Deccan, Distrik Aurangabad, India.

Dipahat pada tebing-tebing basalt pegunungan, gua-gua ini mulai dibangun pada tahun 600 - 1000 Masehi.

Totalnya ada lebih dari 100 gua di sini. Namun, baru 34 gua yang bisa dikunjungi oleh masyarakat umum.

Baca Juga: Berusia Puluhan Ribu Tahun, Bagaimana Lukisan Gua Bisa Tetap Awet?

Gua-Gua Ellora digunakan sebagai tempat ibadah dan tempat tinggal para pemimpin keagamaan. Oleh karena itu, ukuran gua-gua ini berbeda-beda.

Ada gua yang ukurannya sangat besar karena berfungsi sebagai ruang istirahat, dapur, serta ruang ibadah. Sedangkan beberapa gua lain digunakan sebagai ruang suci ibadah.

Menariknya, kompleks gua ini bukan hanya digunakan oleh satu kepercayaan.

Dari arsitektur gua, ditemukan bahwa kompleks gua ini menjadi rumah ibadah dari tiga agama di India saat itu.

Dari 34 gua yang dibuka, 12 di antaranya memiliki corak agama Buddha, 17 di antaranya memiliki corak agama Hindu, dan 5 lainnya memiliki corak agama kuno India yang disebut Jainisme.