BERITA POPULER: Tips Cara Membuat Pisang Goreng Renyah Hingga Kondisi Alam Liar Chernobyl Sekarang

By Avisena Ashari, Sabtu, 27 Juni 2020 | 10:54 WIB
Pisang goreng. (Sajian sedap)

Bobo.id – Teman-teman, kita cari tahu berita apa saja yang populer di situs Bobo.id pada Jumat, 26 Juni 2020, yuk!

Ada berita tentang cara membuat pisang goreng tetap renyah meski sudah dingin hingga kondisi alam liar Chernobyl sekarang dan tiga berita lainnya.

1. Berat Badan Berlebih Tingkatkan Risiko Diabetes, Ketahui Cara Menjaga Berat Badan yang Sehat

Makan dengan lahap juga harus tetap memerhatikan porsi makanan dan menu makan yang sehat, nih. Soalnya, bisa-bisa jadi kelebihan berat badan.

Tahukah teman-teman? Kelebihan berat badan memiliki beberapa risiko bagi tubuh, lo.

Menurut American Diabetes Association, kelebihan berat badan meningkatkan risiko seseorang mengalami diabetes tipe 2 dan penyakit jantung. Risiko lainnya adalah gula darah yang tinggi, kadar kolesterol yang tidak sehat, dan tekanan darah yang tinggi.

Tapi, tentu saja bukan berarti kita tidak boleh banyak makan. Hanya saja, ada hal yang perlu diperhatikan untuk membuat tubuh memiliki berat badan yang sehat.

Kita cari tahu cara mempertahankan berat badan yang sehat di sini, yuk!

Baca Juga: BERITA POPULER: PLTA Terbesar di Asia Tenggara yang Ada di Jawa Barat hingga Penyebab Mulut Bau saat Bangun Tidur Padahal Sudah Sikat Gigi Malam