Anjing yang Mengejar Ekornya Sendiri Terlihat Lucu, Ternyata Salah Satu Tujuannya untuk Menarik Perhatian!

By Tyas Wening, Sabtu, 27 Juni 2020 | 15:00 WIB
Anjing yang sedang berbaring (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Ada berbagai hal yang membuat hewan peliharaan, seperti anjing dan kucing terlihat lucu.

Salah satunya adalah perilaku lucu mereka, baik saat mereka masih anak-anak maupun sudah dewasa.

Nah, ada satu perilaku anjing yang sering dianggap lucu oleh para pemilik anjing, nih, yaitu anjing yang mengejar ekornya sendiri.

Apakah anjing peliharaan teman-teman pernah terlihat mengejar ekornya sendiri?

Baca Juga: Punya Kucing Peliharaan? Jangan Beri 6 Jenis Makanan Ini Jika Tak Ingin Kucingmu Jatuh Sakit!

Jika sudah berhasil 'mendapatkan' ekornya sendiri, biasanya anjing ajan menggigit-gigit ekornya.

Namun tidak semua anjing berhasil mendapatkan dan menggigit ekornya sendiri.

Wah, kegiatan mereka saat mengejar ekornya sendiri terlihat lucu, ya, teman-teman, karena anjing akan berlari berputar-putar sampai berhasil mendapatkan ekornya.

Cari tahu, yuk, mengapa anjing suka mengejar ekornya sendiri hingga hal ini terlihat lucu!