Bobo.id – Siapa yang tahu, spesies ikan apa yang paling besar di seluruh lautan?
Jawabannya adalah hiu paus atau Rhincodon typus.
Yap, ikan yang paling besar di laut adalah ikan hiu paus, teman-teman!
Menariknya, meski ukuran tubuhnya besar, hiu paus bukanlah ikan pemangsa yang ganas. Hiu paus makan fitoplankton dan hewan laut yang sangat kecil.
O iya, baru-baru ini ilmuwan membagikan temuan menarik seputar hiu paus, yaitu ikan ini memiliki struktur unik yang mirip gigi pada bagian matanya.
Wah, seperti apa, ya?
Struktur Mirip Gigi di Sekitar Mata Hiu Paus
Para ahli biologi menemukan bahwa hiu paus memiliki sebuah struktur yang mirip gigi pada bagian matanya.
Rupanya, bagi hiu paus, struktur mirip gigi itu berfungsi seperti kelopak mata.
Menurut ahli, struktur pada mata hiu paus itu belum pernah terlihat pada hewan vertebrata lainnya, lo.
Hewan vertebrata adalah hewan bertulang belakang, teman-teman.
Ahli biologi menyebutkan bahwa penemuan ini merupakan salah satu bentuk adaptasi pada mata hiu paus.
Baca Juga: Hiu Ternyata Tidak Punya Tulang, Cari Tahu Fakta Seru Hiu, Yuk!