Berbeda dengan Gigi Susu, Gigi Permanen Kita Tidak Bisa Tumbuh Lagi Jika Sudah Tanggal, Mengapa Begitu?

By Avisena Ashari, Senin, 6 Juli 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi gigi yang tanggal (Eli Ramos / Designed by Freepik)

Bobo.id - Apakah teman-teman sudah pernah mengalami gigi tanggal?

Saat gigi akan tanggal, awalnya gigi akan terasa goyah. Lama kelamaan gigi dan akarnya akan terlepas, teman-teman.

Sejak awal pertumbuhan kita ketika bayi, gigi pertama yang kita miliki adalah gigi susu. Biasanya, gigi susu mulai lengkap ketika kita berusa 2,5 tahun, teman-teman.

Kemudian, saat berusia 10 - 12 tahun, biasanya seluruh gigi susu kita sudah berganti menjadi gigi permanen.

 

Apakah kamu tahu? Gigi permanen berbeda dengan gigi susu. Gigi susu yang tanggal bisa berganti menjadi permanen, sementara gigi permanen yang tanggal tidak bisa digantikan gigi yang baru.

Kita cari tahu penjelasannya, yuk!

Hewan yang Bisa Menumbuhkan Gigi Baru

Manusia perlu menambal giginya saat giginya berlubang atau tanggal.

Tapi ada hewan yang tidak khawatir meskipun gigi permanennya tanggal, lo. Ini karena gigi hewan yang rusak bisa digantikan oleh tumbuhnya gigi baru, teman-teman.

Hewan yang bisa berganti gigi baru disebut polyphyodont.

Baca Juga: 8 Fakta Gigi Manusia, Salah Satunya Manusia Punya Berbagai Macam Gigi