Donat Populer di Seluruh Dunia, Mengapa Bagian Tengah Donat Berlubang?

By Sylvana Toemon, Kamis, 9 Juli 2020 | 13:00 WIB
Mengapa bagian tengah donat berlubang? (Pixabay.com/Skeeze)

Roti Goreng

Donat menjadi makanan yang sangat terkenal di Amerika Serikat.

Kue yang digoreng ini dibawa oleh para pendatang dari Belanda.

Awalnya, kue goreng itu bentuknya agak mirip bantal kecil, tidak ada lubang di bagian tengahnya.

Kue goreng ini dikenal sebagai olykoeks, yang artinya kue berminyak.

Kue ini menjadi terkenal karena cukup membuat kenyang, sehingga cocok untuk mengganjal perut yang sedang kelaparan.

Ada banyak kedai yang khusus hanya menyajikan kue ini, sehingga donat menjadi makin terkenal. 

Baca Juga: Makan Makanan Manis Terlalu Banyak Bisa Bikin Kita Lebih Aktif, Benarkah Begitu?