Hindari Infeksi Jamur pada Kulit, Jangan Lupa Selalu Cuci Masker Kain Secara Rutin

By Tyas Wening, Rabu, 8 Juli 2020 | 11:18 WIB
Ilustrasi anak-anak mengenakan masker (Sasiistock/iStockphoto)

Infeksi Jamur di Wajah Bisa Terjadi di Berbagai Area

Menggunakan masker selama berjam-jam, terutama di tempat yang panas membuat pertumbuhan jamur menjadi semakin tinggi.

Akibatnya, risiko kita untuk mengalami infeksi jamur juga semakin besar, teman-teman.

Infeksi jamur di kulit wajah ini akan terjadi di beberapa area wajah.

Seperti di bagian pinggiran hidung, alis, sampai di sekitar telinga.

Baca Juga: Jangan Sampai Muncul Komplikasi, Inilah 6 Cara Mudah untuk Mengelola Diabetes!

Kulit yang terkena infeksi jamur akan menyebabkan adanya ruam berwarna kemerahan, kekuningan, dan berminyak.

Karena memakai masker dalam waktu lama bisa meningkatkan risiko terkena infeksi jamur, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegahnya, nih.

Pertama, teman-teman bisa sesekali membuka masker kalau ada kesempatan, misalnya saat berada di tempat yang sepi dan jauh dari kerumunan.

Hal ini akan membuat masker tidak terlalu lembap karena uap dari napas dan udara di luar yang panas.

Baca Juga: Hentikan Kebiasaan Langsung Minum Obat! Coba Berbagai Bahan Alami Ini untuk Redakan Batuk