Bobo.id – Apakah teman-teman pernah mendengar tentang pesut mahakam?
Pesut mahakam merupakan salah satu hewan langka yang habitatnya ada di Sungai Mahakam, Kalimantan Timur.
Pesut mahakam sangat jarang terlihat, teman-teman. Namun, baru-baru ini beberapa ekor pesut mahakam terlihat berenang di Sungai Mahakam.
Wah, seperti apa, ya?
Kita cari tahu tentang pesut mahakam yang langka itu, kira-kira, pesut itu sama dengan lumba-lumba tidak, ya?
Kemunculan Pesut Mahakam
Beberapa waktu lalu, seorang warga di sekitar Sungai Mahakam, Kalimantan Timur, merekam sebuah video yang memperlihatkan beberapa ekor pesut berenang.
Rekaman video pesut di Sungai Mahakam itu diunggah di media sosial dan ramai dibicarakan banyak orang, teman-teman.
Menurut peneliti mamalia laut di Pusat Penelitan Oseanografi Lembaga Ilmu Penelitian Indonesia (LIPI), Ibu Mira, membenarkan bahwa hewan yang terlihat dalam video itu adalah pesut mahakam.
Menurut Ibu Mira, pesut sering muncul di daerah pesisir dan daerah sungai. Sehingga, kalau ada warga yang bisa melihatnya di wilayah itu, ini hal yang wajar.
Baca Juga: Gawat! Populasi Lumba-Lumba Vaquita Tinggal 10 Ekor di Alam Liar!