Rangkuman dan Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI, Fenomena Alam Petir

By Iveta Rahmalia, Jumat, 24 Juli 2020 | 08:30 WIB
Rangkuman dan Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI, Fenomena Alam Petir (Pxhere)

1. Daerah Iklim Tropis

Indonesia termasuk negara yang paling sering terjadi sambaran petir. Salah satu sebabnya adalah karena beriklim tropis.

Karena itu, Indonesia merupakan tempat yang potensial terbentuknya awan kumulonimbus yang disebabkan oleh udara yang naik ke atas. Awan  ini jadi cikal bakal terjadinya petir.

2. Daerah yang Terletak di Antara Lautan dan Pegunungan

Contohnya, di pesisir utara Pulau Jawa dan Bogor. Di daerah seperti itu sering terjadi petir karena awan bermuatan petir cepat terbentuk di daerah lautan dan pegunungan.

3. Daerah yang Mengapit Selat

Contohnya, pesisir timur Sumatra dan pesisir Kalimantan Timur.

Di daerah itu, arus laut yang mengalir lebih mudah menguap dibanding dari daerah lain. Penguapan ini menghasilkan muatan listrik di awan sehingga terjadi petir.

Tiga Dampak Negatif yang Terjadi Karena Sambaran Petir

1. Bisa Menyebabkan Luka Bakar sampai Jantung Berhenti

Suhu petir itu sangat panas, sekitar 30.000 derajat Celcius.

Baca Juga: Mitos dan Fakta Tersambar Petir, Mulai dari Main Ponsel Hingga Bercermin