Bagaimana Caranya Agar Tubuh Kita Sehat? Materi Belajar dari Rumah TVRI SD Kelas 1 - 3

By Avisena Ashari, Senin, 27 Juli 2020 | 06:54 WIB
Ilustrasi mandi (Dok. Majalah Bobo/Ode)

3. Menjalankan Perilaku Hidup Sehat

Selain menjaga kebersihan tubuh dan menjaga kesehatan bagian-bagian tubuh, kita juga harus menerapkan perilaku hidup sehat.

Hidup sehat artinya hidup yang bersih serta lingkungan rapi dan indah.

Kita bisa membiasakan diri menjaga kebersihan rumah tempat tinggal kita. Dengan cara menyapu, mengepel, juga mengelap meja dan jendela.

Di sekolah pun, kita harus menjaga kebersihan dengan piket bersama membersihkan kelas.

Lalu, bersihkan taman atau kebun, yaitu mencabuti rumput liar, membuang sampah yang berserakan, dan menyapu dedaunan kering. 

Lingkungan sekitar juga harus dijaga kebersihannya dengan membuang sampah pada tempatnya, merapikan tanaman, dan menanam pepohonan.

Yuk, mulai terapkan cara agar tubuh sehat di atas!

Jangan lupa juga untuk menerapkan pola makan sehat, berolahraga, dan istirahat yang cukup, ya!

Baca Juga: Ingin Membantu Orang Tua di Rumah? Cari Tahu Contoh Bantuan yang Bisa Dilakukan Buat Ibu, yuk!

 

 -----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id/

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com