Sedangkan pada ikan dan hewan laut lainnya, perkiraan mengenai usia baru bisa diketahui kalau mereka sudah mati.
Sebabnya, usia hewan laut bisa diketahui dengan memeriksa tulang kecil bernama otolith yang mirip dengan cincin pertumbuhan di pohon.
Mengapa Penting untuk Mengetahui Usia Hewan?
Berbagai metode sudah dikembangkan untuk mengetahui usia hewan, namun mengapa mengetahui usia hewan adalah hal penting untuk dilakukan, ya?
Mengetahui usia hewan ternyata penting untuk menentukan kesehatan hewan, nih, teman-teman.
Dengan mengatahui usia hewan, apakah mereka masih berusia anak-anak, remaja, atau lanjut usia, maka kita bisa memberikan perawatan yang tepat.
Seperti makanan, aktivitas yang dilakukan, hingga obat yang diberikan untuk hewan saat sakit.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com