Bobo.id – Cara tumbuhan berkembang biak apa saja yang teman-teman ketahui? Apakah kamu pernah membaca tentang cara tumbuhan berkembang biak dengan umbi lapis?
Cara tumbuhan berkembang biak secara umum dibagi menjadi vegetatif dan generatif.
Nah, cara tumbuhan berkembang biak dengan umbi lapis itu termasuk vegetatif alami.
Kita cari tahu cara tumbuhan berkembang biak dengan umbi lapis beserta contohnya, yuk!
Cara Tumbuhan Berkembang Biak Secara Vegetatif Alami
Sebelum mencari tahu tentang umbi lapis, kita cari tahu tentang cara tumbuhan berkembang biak secara vegetatif, yuk.
Tumbuhan yang berkembang biak secara vegatatif ada dua jenisnya, yaitu vegetatif alami dan vegetatif buatan.
Cara tumbuhan berkembang biak secara vegatatif alami artinya tidak ada campur tangan manusia.
Yang termasuk cara tumbuhan berkembang biak secara vegetatif alami adalah rizom, geragih, tunas, tunas adventif, umbi lapis, umbi batang, dan umbi akar.
Wah, ada banyak sekali, ya?
Baca Juga: Perkembangan Vegetatif pada Tumbuhan, Vegetatif Alami dan Vegetatif Buatan Beserta Contohnya