Tak Hanya Masehi, Ini Beberapa Jenis Kalender Lain yang Masih Digunakan Hingga saat Ini

By Anindya Miriati, Minggu, 30 Agustus 2020 | 13:00 WIB
Ilustrasi kalender bulan April (Photo by Charles Deluvio on Unsplash)

Bobo.id - Kita dapat mengetahui hari dan tanggal karena adanya kalender yang kita gunakan.

Biasanya kita akan menggunakan kalender Masehi, yang menunjukkan kalau tahun ini adalah tahun 2020.

Meski begitu, sebenarnya ada jenis kalender yang digunakan oleh berbagai budaya lain, lo.

Apa saja ya? Yuk kita cari tahu!

Kalender Maya

Pengukuran tertua dari satu tahun kalender dilakukan oleh bangsa Maya.

Bangsa Maya adalah ahli matematika dan astronomi primitif.

Diperkirakan telah didirikan sekitar abad kelima SM dan digunakan oleh suku Aztec dan Toltec.

Dalam kalender Maya, ada tiga sistem penanggalan sesuai dengan keperluannya masing-masing.

Tzolkin (kalender ketuhanan), memiliki 260 hari yang dikaitkan dengan nasib baik dan buruk.

Haab (kalender sipil) memiliki panjang 365 hari, 18 bulan 20 hari, ditambah 5 hari tambahan dengan 52 siklus.

Sistem terakhir bernama Long Count dan berjumlah 20 hari.

Sebuah tablet batu yang ditemukan pada 1960-an di Tabasco berisi prediksi akhir dunia pada 21 Desember 2012.

Namun sebenarnya memang kalender Maya yang terukir di atas batu memang tidak cukup besar untuk memuat hingga lebih dari tahun 2012.

Baca Juga: Cegah Asam lambung Naik dengan 5 Cara Mudah Ini, Makan Secukupnya Hingga Posisi Tidur