Rangkuman dan Soal Dongeng Timun Mas, Materi Belajar dari Rumah SD Kelas 1 - 3, Senin 10 Agustus 2020

By Tyas Wening, Senin, 10 Agustus 2020 | 08:21 WIB
Dongeng Timun Mas (Tangkapan Layar YouTube Channel Dongeng KIta)

Batang tumbuhan timun dari biji timun yang dilemparkan Timun Mas pun menghalangi raksasa untuk bisa mengejarnya, karena batang timun itu terus melilit tubuh raksasa.

Namun sang raksasa bisa melepaskan diri dari jeratan batang timun dan mulai mengejar Timun Mas lagi.

Timun Mas kemudian melemparkan kantung berisi jarum, yang kemudian menumbuhkan pohon-pohon bambu yang tinggi dan tajam. Akibatnya, kaki sang raksasa pun jadi berdarah karena tertancap pohon bambu yang tajam tadi. Meski kakinya berdarah, raksasa tetap mengejar Timun Mas.

Bungkusan ketiga yang berisi garam pun kemudian juga dilemparkan oleh Timun Mas. Dari garam yang dilemparkannya, kemudian berubah menjadi lautan yang luas.

Baca Juga: Rangkuman dan Soal Mengenal Tangga Nada dan Teknik Bernyanyi, Materi TVRI untuk kelas 4-6 SD

Namun sama seperti saat dua bungkusan sebelumnya dilemparkan, raksasa bisa dengan mudah melewati lautan luas yang terbentuk dari garam dalam bungkusan yang dilemparkan Timun Mas.

Terakhir, Timun Mas menaburkan isi dari bungkusan terakhir, yaitu terasi. Dari terasi yang dilemparkannya, kemudian terbentuk kubangan lumpur yang luas.

Sang raksasa yang mengejar Timun Mas pun tercebur ke dalam kubangan lumpur itu.

Berbeda dengan sebelumnya, kali ini raksasa tidak bisa menyelamatkan diri dan akhirnya tenggelam ke dalam lumpur itu.

Timun Mas pun bisa lolos dari kejaran raksasa dan tidak dimakan oleh raksasa itu.