Mengapa Kita Harus Hemat Energi dan Bagaimana Caranya Kita Hemat Energi?

By Avisena Ashari, Selasa, 11 Agustus 2020 | 07:27 WIB
Ilustrasi cara menghemat energi dengan mematikan alat elektronik yang tidak terpakai (Kanal Youtube Perusahaan Gas Negara)

Bobo.id – Teman-teman, dalam program Belajar dari Rumah hari ini, ada tayangan tentang mengenal energi dan manfaatnya.

Kali ini, kita mengenal energi dan manfaatnya dari kisah Ciro dan kakaknya, Kaia, dalam perjalanan ke pulau hemat energi, yaitu Pulau Bintang.

Selain itu, kita juga belajar tentang mengapa kita harus hemat energi dan bagaimana caranya kita hemat energi, teman-teman.

Yuk, kita cari tahu mengapa kita harus hemat energi dan bagaimana caranya kita hemat energi!

Mengapa Kita Harus Hemat Energi?

Kita harus hemat energi karena sumber energi yang berasal dari fosil bisa habis, teman-teman.

Dengan berhemat energi, artinya kita sudah menjaga lingkungan.

Teman-teman, tahu tidak? Listrik yang kita pakai sehari-hari, berasal dari alat yang bernama generator.

Nah, generator ini dihidupkan oleh bahan bakar seperti batubara yang berasal fosil.

Fosil itu berasal dari sisa-sisa hewan dan tumbuh-tumbuhan yang sudah mati jutaan tahun lalu.

Fosil-fosil itu diambil dari dalam Bumi dan kalau kita pakai terus-menerus, bisa habis.

Padahal menghasilkan energi itu diperlukan waktu jutaan tahun, teman-teman.

Baca Juga: Inilah Kelebihan Sumber Energi Alternatif Jika Dibandingkan dengan Sumber Energi Fosil