Cicak Suka Menempel di Centong Nasi? Gunakan Cara Ini untuk Mengusirnya! Bisa Pakai Bahan Alami di Rumah

By Avisena Ashari, Kamis, 13 Agustus 2020 | 18:00 WIB
Ilustrasi cicak. (Creative Commons)

Cara Mengusir Cicak dari Rumah

Menggunakan Bahan Alami

Kita bisa meletakkan beberapa bahan alami di rumah untuk mengusir cicak.

Misalnya, gunakan cangkang telur yang belum dicuci, di sudut rumah yang sering dilewat cicak. Cicak akan menjauh karena tidak menyukai baunya.

Kemudian, bawang putih juga bisa digantung atau dipotong dan diletakkan di tempat yang sering jadi tempat sembunyi cicak.

Selain itu, kopi bubuk yang aromanya tajam juga bisa digunakan untuk mengusir cicak.

Membersihkan Kolong Meja

Cicak suka berkeliaran di celah-celah sempit, teman-teman, seperti kolong meja.

Apalagi kalau kolong meja kotor, ini bisa menjadi persembunyian nyamuk yang merupakan mangsa cicak.

Karenanya, bersihkan kolong meja agar cicak tidak masuk ke sana, ya.

Pastikan juga kebersihan bagian rumahdan perabotan rumah lainnya agar bebas dari cicak.

Baca Juga: Ada Mitos Kejatuhan Cicak Bisa Bikin Sial, Kenapa Cicak Bisa Jatuh Padahal Punya Kaki yang Lengket?