Tempurung Kura-Kura Tumbuh Bersama Tubuhnya, Apa Isi Tempurung Kura-Kura?

By Tyas Wening, Minggu, 16 Agustus 2020 | 12:06 WIB
Ilustrasi Kura-kura (MaxPixel's contributors)

Tubuh Kura-Kura Menyatu dengan Tempurungnya

Selain karena berfungsi untuk melindungi organ dalam tubuh kura-kura, tempurung kura-kura juga tidak bisa dilepas karena tubuh kura-kura menyatu dengan tempurungnya.

Tempurung kura-kura terbuat dari keratin dan tulang keras serta kaku yang tumbuh di punggung dan rongga dada.

Cangkang kura-kura sebenarnya terbagi atas dua bagian, yaitu tempurung bagian atas yang disebut kerapas dan tempurung bagian bawah yang disebut plastron.

Baca Juga: Unik! Kerbau Ini Warnanya Putih Padahal Kerbau Biasanya Berwarna Hitam

Nah, kedua bagian ini sangat keras, teman-teman, dan saling menyatu serta tidak ada celah di antaranya.

Karapas dan plastron ini terhubung dengan struktur tulang bernama bridges dan hanya dimiliki oleh kura-kura modern.

Yuk, lihat video ini juga!

 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com